DKP Sumbar Gelar Forum Koordinasi Dan Pembinaan Kelompok Perempuan Pesisir Untuk Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Pesisir

DKP Sumbar Gelar Forum Koordinasi Dan Pembinaan Kelompok Perempuan Pesisir Untuk Tingkatkan Ekonomi Masyarakat Pesisir

Berita OPD Eri Jusnita, ST.(DINAS KELAUTAN DAN PERIKANAN) 17 Maret 2022 16:49:35 WIB


Dalam rangka meningkatkan peran kelompok perempuan pesisir melalui kesetaraan gender, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatera Barat memberikan pembekalan melalui acara "Forum Koordinasi dan Pembinaan Kelompok Perempuan Pesisir" yang dilaksanakan pada tanggal 17 sd 18 maret 2022 di Balai Pendidikan dan  Latihan Koperasi Prov. Sumbar. Acara pembekalan ini dibuka oleh Kepala Dinas KP Dr. Ir. Desniarti, MM.

 

Pembekalan ini bertujuan untuk melatih perempuan pesisir untuk dapat mengatualisasikan potensi perempuan pesisir dalam rumah tangga, karena perbedaan gender maka perlu peran serta dalam mendukung pendapatan ekonomi keluarga.

 

“Pelatihan ini merupakan  salah satu upaya DKP Sumbar mendukung Progul Pemprov Sumbar dalam menciptakan milenial enterpreneur, women enterpreneur dan pekerja ekonomi kreatif” ungkap Kadis DKP Sumbar pada sambutannya.

 

Pada kegiatan ini perempuan pesisir diberikan pemahaman terkait program-program DKP Sumbar dalam menyentuh kehidupan masyarakat pesisir, bagaimana  membangun kewirausahaan komunitas, peningkatan mutu dan keamanan pangan serta pelatihan ragam olahan perikanan yang dapat dijadikan sebagai peluang usaha alternatif bagi kelompok perempuan pesisir.

 

Dalam membantu perekonomian keluarga perempuan pesisir ini diberikan praktek ragam pengolahan diantaranya pembuatan Eggroll udang, Abon ikan lembaran, Amplang ikan, Kerupuk ikan dan Samosa Tuna.

 

Kami berharap melalui kegiatan ini kelompok perempuan pesisir bisa menjadi triger bagi perempuan-perempuan pesisir lainnya  untuk semakin meningkatkan perannya dalam mendukung usaha suami yang berprofesi sebagai nelayan dan bisa memanfaatkan potensi hasil tangkapan nelayan tersebut untuk dimanfaatkan dalam upaya peningkatan nilai tambah produk hasil kelautan dan perikanan sekaligus peluang usaha untuk meningkatkan pendapatan  keluarganya” tutup Kadis DKP Sumbar.