Vaseline dapat mencegah penyakit MERS [Hoax]

Vaseline dapat mencegah penyakit MERS [Hoax]

Prov. Sumbar(Admin) 05 April 2019 15:47:28 WIB


Telah beredar informasi bahwa dengan mengoleskan vaseline dapat mencegah penularan MERS (Middle Eastern Respiratory Syndrom). MERS adalah penyakit saluran pernapasan yang disebabkan oleh virus korona.

 

Faktanya mengoleskan vaseline tidak dapat mecegah penyakit MERS sebab penyebaran penyakit ini terjadi melalui udara dan bukan melalui kontak dengan kulit. adapun cara untuk mencegah MERS adalah dengan rutin mencuci tangan dengan menggunakan air bersih dan sabun selama 20 detik, Tutup area hidung dan mulut dengan tisu saat batuk atau bersin, Hindari kontak langsung dengan orang yang sedang sakit,Gunakan masker bila berkunjung ke negara Timur Tengah yang diduga banyak terdapat virus MERS.