Baliho Surat Suara di Gowa Tidak Mencantumkan Foto Prabowo-Sandi [Hoax]

Baliho Surat Suara di Gowa Tidak Mencantumkan Foto Prabowo-Sandi [Hoax]

Prov. Sumbar(Admin) 09 April 2019 16:07:38 WIB


Beredar di media sosial Facebook mengenai gambar baliho contoh surat suara. Baliho contoh surat suara tersebut tidak memiliki foto Prabowo-Sandi pada kolom nomor 2 seperti halnya pada kolom paslon 1. Baliho yang disebut berada di Kecamatan Bontonompo, Kabupaten Gowa ini dikatakan telah mencederai demokrasi.

Menanggapi hal tersebut, Ketua KPU Gowa, Muhtar Muis menyatakan bahwa baliho contoh surat suara ini bukanlah produk buatan KPU Gowa. Adapun Muhtar turut meminta masyarakat untuk tidak terprovokasi dengan isu-isu yang sengaja dibuat untuk meresahkan masyarakat.