KEBIJAKAN PEMBANGUNAN SISTEM PENYEDIAAN AIR MINUM (SPAM)

Infrastruktur () 25 Juli 2013 06:04:11 WIB


Kebutuhan air merupakan salah satu tanggung jawab Pemerintah, namun dalam kenyataannya penyediaan air minum bukanlah salah satu tugas yang mudah. Tidak selarasnya pembangunan daerah mengakibatkan menurunnya kualitas dan jumlah air baku pada daerah yang memiliki sumber air. Hal ini menyebabkan persediaan air minum memerlukan perhatian khusus dan strategi yang berkelanjutan yang bersifat multisektoral.

Isu-Isu Strategis Pembangunan Pengembangan Air Minum

1. Kelembagaan dan Peraturan Perundangan

2. Terbatasnya Pendanaan

3. Menurunnya kuantitas air baku

4. Masih rendahnya cakupan dan kualitas pelayanan

Masih rendahnya partisipasi masyarakat dan dunia usaha dalam penyelengaraan air minum

 Visi Pengembangan Sistem Air Penyediaan Minum (SPAM) adalah

“Mewujudkan hidup sehat dan sejahtera dengan air minum berkualitas.”

Misi pengembangan SPAM adalah :

1. Meningkatkan jangkauan dan kualitas pelayanan air minum

2. Meningkatkan kemampuan manajemen dan kelembagaan penyelenggaraan SPAM dengan prinsip good dan coorporate governance

3. Mobilisasi dana dari berbagai sumber untuk pengembangan sistem penyediaan air minum

4. Menengakkan hukum dan menyiapkan peraturan untuk meningkatkan penyelenggaraan SPAM

5. Menjamin ketersediaan air baku yang berkualitas secara berkelanjutan

6. Memberdayakan masyarakat & dunia usaha berperan aktif dalam penyelenggaran SPAM

 Arah Kebijakan Peningkatan Kinerja Pengelolaan Air Minum Provinsi

A. Meningkatkan cakupan kualitas pelayanan air minum secara konsisten dan bertahap

B. Menurunkan kehilangan air teknis melalui perbaikan dan rehabilitasi

C. Memprioritaskan pembangunan untuk masyarakat berpenghasilan rendah